Kamis, 19 Juli 2012

Syarat dan Tata cara mengurus SKCK

Hai.. Finally iam Back ^^ Photobucket
setelah sekian lama saya kehilangan ingatan akun ku di blogger Photobucket, akhirnya setelah minum Gibolan, akhirnya ingat juga... heheheh 

Mengurus SKCK? Ribett kah??? OOh Tentu TIDAK!!!!

Oke! saat ini saya akan memposting sesuatu yang penting bagi teman-teman yang ingin mengurus SKCK atau yang lebih populer di masyarakat adalah Surat Kelakuan Baik.

awalnya memang bingung persyaratan yang diminta itu apa saja untuk mengurus SKCK tsb, ada beberapa teman mengatakan bahwa harus ke RT-RW-Kelurahan - Kecamatan - Polsek dan Polres (rentetannya banyak banget ya, yang seperti ini nih yang bikin gemesss..... panjang dan ruwet) Photobucket. Tapi ada yang bilang juga kalau kita cukup datang ke Polres saja untuk mengurus SKCK. Jadi saya turuti aja deh saran yang tersederhana dan termudah, apabila ketika saya sudah berada di Polres dan ditolak, saya akan pulang saja dan mengurus persyaratan dengan struktur yg Ruwet tadi.

Tanggal 18 Juli 2012 saya beranikan diri untuk datang di Polrestabes Surabaya, karena saya berdomisili di surabaya hehehe..... saya berangkat pukul 09:00WIB dan sampai di Polres pukul 09:30WIB, karena saya baru kali pertama ini datang ke Polres jadi yaa .. wajar kalau saya bingung plus plonga-plongoPhotobucket, tpi untung saya ingat pepatah ini, Malu bertanya sesat dijalan, makanya mulai awal masuk di Polres kerja'annya tanyaaaa mulu (tidak tau malu), setelah masuk ruang yang bertuliskan (pengurusan SKCK), saya masuk deh.. tidak terlalu ramai, alhamdulillah.... buru-buru saya liat persyaratannya, dan ternyata tidak perlu menjalankan struktur yang ruwet tadipun bisa!. dan persyaratan yang diminta sangat mudah...... ^^

Syarat-Syarat nya :

a. 1 lembar foto copy KTP
b. 1 lembar foto copy KSK/KK
c.  Keterangan sidik jari
d. 5 lmbar pas foto 4x6 bewarna
e. Formulir pendaftaran

keterangan:
untuk keterangan sidikjari, di polres sudah ada kok, jadi teman-teman tinggal minta saja form nya, beda ruangan dengan tempat pengambilan formulir tadi, tapi tenang... tidak usah bingung, sudah ditempel keterangan tempatnya.
untuk foto yang 5lembar tadi, yang 2lembar itu diserahkan ke petugas sidik jari, jadi untuk melengkapi form sidik jari tadi.

Yang harus dilakukan pertama kali adalah, ambil formulir untuk mengurus SKCK dan isi dulu beberapa pertanyaan yang diminta, ingat masukan file teman-teman kedalam sebuah map ya, supaya terlihat ringkas dan rapi, setelah formulir di isi, segerlah beranjak ke ruangan sidik jari untuk meminta formnya, isi dan segera kumpulkan, tunggu dipanggil sesuai urutan, dijamin sebelum pantat jadi panas sudah dipanggil untuk melakukan cap jari2 ato sidik jari, kemudian teman-teman dimintai foto 2lembar tadi. Setelah mendapatkan keterangan sidik jari, segeralah kembali ke tempat pengambilan formulir tadi dan kumpulkan berkas yang sudah lengkap tadi, disini teman-teman akan dikenakan biaya administrasi (tpi klo di polres bahasanya beda, bukan administrasi, tapi apaa gitu... saya lupa) sebesar 10rb rupiah saja. Disini wajib ditunggu.., tapi lagi-lagi tidak perlu menunggu waktu lama SKCK saya sudah jadi deeeh.....Photobucket

Jangan lupa, SKCK yang sudah jadi tadi, segera di Legalisir untuk keperluan yang dibutuhkan, perlembar nya 1000 rupiah, dan minimal 3lembar, jadi harap di legalisir sesuai kebutuhan yaa.... hehehe. tuh kan Gampang, waktu yang dibutuhkan tidak lebih dari 2jam. Jadi selamat mencobaa... ^^Photobucket

0 komentar:

 

The Hobbies Template by Ipietoon Cute Blog Design